Hallo jumpa
lagi, kali ini saya akan membagikan tips dan triks bagaimana cara memperbaiki
seperti judul diatas. Yups ini jarang sekali terjadi tetapi karena sering
terjadinya di Windows 8/10, entah kenapa sulit untuk diperbaiki. Tapi kalian
tidak usah GALAU hahaha... saya usahakan artikel ini bisa menuntaskan
masalah kalian. Kalian juga bisa membaca artikel ini Boot Configuration Data (BCD), untuk mengetahui
penyebabnya dan Error code lainnya.
Cara memperbaikinya ada 2 cara:
- Menggunakan Easy Recovery Essential.
- Menggunakan ISO Windows (sesuai OS Windows kalian ya..)
Yang akan
saya bahas adalah Bagaimana Cara Memperbaiki BCD Pada Windows Menggunakan
Windows Itu Sendiri Dengan Cara Me-Repairnya. (NB: Disarankan jika
PC/Laptop kalian ketika mengalami peringatan seperti judul diatas masih bisa
masuk ke Desktop jangan melakukan repair. Sebaiknya kalian BackUp data-data
kalian dan Install ulang PC/Laptop kalian untuk mencegah terjadinya error lanjutan).
Khusus PC/Laptop yang kronis mengalami seperti judul diatas dan tidak bisa
masuk Dekstop.
Bahan-bahan
yang disiapkan:
- ISO Windows (sesuai OS Windows kalian ya..)
- CD/Flashdisk minimal 4GB (untuk Bootable-nya).
Untuk contoh
kasusnya disini saya menggunakan Windows 7, caranya:
- Burning ISO Windows kalian ke CD/Flashdisk.
- Setting Boot Menu menjadi First Boot CD/DVD atau USB sesuai yang kalian gunakan.
- Masukkan CD/ sambungkan USB kalian. Lakukan seperti pada umumnya kalian Install ulang.
- Selanjutnya klik "Repair your computer".
- Pilih yang "Startup Repair".
- Kemudian ceklik yang paling atas, klik "Next".
- Tunggu Startup Repair memindai masalah yang terjadi di Windows kalian dan tunggu sampai selesai pemindaiannya.
- Contoh, jika sudah selesai maka akan muncul jendela laporan yang diperbaiki. Klik "Close", selesai.
Langkah
selanjutnya buat kembali BCDnya, caranya:
- Masuk lagi ketampilan awal. Klik "Repair your computer".
- Pilih "Command Prompt".
- Ketikan perintah ini, bootrec /rebuildbcd . Klik "Enter".
- Jika program menemukan instalasi Windows dan ada tulisan Add installation to boot list?, tekan "Y/y".
- Close "Command Prompt". Restart.
Jika
berhasil Windows kalian akan kembali normal. Jika cara diatas masih belum
berhasil coba kalian menggunakan cara ini Cara Memperbaiki BCD Pada Windows Menggunakan Easy Recovery
Essential.
Terimakasih sudah berkunjung, jika bermanfaat bagi kalian silahkan di share, comment dan follow Google+ kita untuk update selanjutnya. Terimakasih^.
0 comments:
Post a Comment